MENINGKATKAN MINAT BACA DALAM RANGKA PERINGATAN HARI KUNJUNG PERPUSTAKAAN
Pasuruan, 4 Oktober 2024. Semarak Peringatan Hari Kunjung Perpustakaan masih bergema. Sejumlah 128 peserta didik yang didampingi 4 guru, berkunjung dan belajar ke Perpustakaan Kota Pasuruan di Jl. KH. Mansyur Kelurahan Sekargadung, Kecamatan Purworejo, Kota Pasuruan, Jawa Timur. Kunjungan ini sebagai upaya sekolah untuk memberikan pengalaman nyata menumbuhkan minat baca dan tulis peserta didik sebagai wujud Gerakan Literasi Sekolah. Beberapa buku pengayaan yang diminati peserta didik amatlah beragam, dari komik, hingga pengetahuan umum maupun sastra nusantara. Pentingnya menumbuhkan minat baca dengan penyediaan buku-buku referensi penunjang membuat peserta didik semakin tertarik untuk membaca. Selama kunjungan ini, peserta didik mendapat tugas meliput secara pribadi aktivitas dan pengalaman belajarnya dalam bentuk poster cantik. Menuliskan dalam beberapa kalimat yang menginspirasi membutuhkan daya nalar yang penuh konsentrasi serta penguasaan kosa kata yang tepat. Ketika peserta didik memulai menuliskan sebuah kata, maka memori mulai bekerja dan kembali menampilkan deretan kosa kata yang dimilikinya. Oleh karena itu, membaca dan menulis perlu pembiasan. Pembiasaan hal terkecil apapun amat berharga bagi perkembangan dan kemampuan literasi peserta didik. Kunjungan berlangsung tertib dan diterima dengan baik oleh pimpinan dan pegawai Perpustakaaan Kota Pasuruan. Terima kasih perpustakaan Kota Pasuruan, Tetap Jaya. (Agung Budiartati)